HOKI DAN KESEHATAN

PALMISTRI, FISIOGNOMI, SHIO, GRAFOLOGI, ZODIAK, HOROSKOP, TAHI LALAT, FRENOLOGI, NUMEROLOGI, FENGSHUI, BAZI, ZIWEI, ASTROLOGI

Kecepatan Jalan, Indikator Lamanya Hidup?

Posted by Fisiognomi pada 5 Februari 2011

kesehatan.liputan6.com, 6 Januari 2011 – Kecepatan berjalan seseorang bisa menjadi indikator untuk memprediksi berapa lama umurnya di dunia. Seperti diwartakan MedicMagic, seseorang yang berjalan satu meter atau lebih per detik akan hidup lebih lama ketimbang yang berjalan lebih lambat. Tentunya, tanpa melihat umur atau pun jenis kelamin.

Penelitian Stephanie Studenski dari Universitas Pittsburgh, Amerika Serikat, menunjukkan kecepatan berjalan menggambarkan vitalitas dan kesehatan mereka. “Saat tubuh Anda memilih untuk berjalan cepat. Itulah yang terbaik untuk Anda. Dan itulah kecepatan Anda sebagai indikator kesehatan,” tambah Studenski.

Para peneliti juga menegaskan, penelitian itu tidak dimaksdukan agar orang-orang biasa berjalan cepat untuk memperpanjang umur mereka. Kenapa? Pasalnya, ada banyak faktor kesehatan lainnya yang dapat dipertimbangkan agar Anda dapat hidup lebih lama.

Namun para peneliti memastikan, cara itu lebih akurat untuk memprediksi umur seseorang ketimbang dengan menggunakan perhitungan jenis kelamin.(SHA)

2 Tanggapan to “Kecepatan Jalan, Indikator Lamanya Hidup?”

  1. […] Kecepatan Jalan, Indikator Lamanya Hidup? […]

  2. […] Kecepatan Jalan, Indikator Lamanya Hidup? […]

Tinggalkan komentar